Path: Top > KTI Kebidanan > 2014 C

ASUHAN KEBIDANAN IBU MENOPAUSE PADA NY. H P3 A0 UMUR 50 TAHUN DENGAN HOT FLUSH DI POSYANDU BINA BHAKTI SURAKARTA TAHUN 2014

Undergraduate Theses from 01 / 2015-01-24 12:13:52
Oleh : Nina Astuti B11 155, STIKes Kusuma Husada Surakarta
Dibuat : 2015-01-24, dengan 1 file

Keyword : HOT FLUSH
Subjek : HOT FLUSH

ABSTRAK

LatarBelakang : Berdasarkan Survey Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) 2012 mengenai menopause terdapat 4,3 juta seluruh jumlah penduduk Indonesia yang sebesar 240 - 250 juta pada tahun 2012. Dalam kategori wanita tersebut (usia lebih dari 46 - 49 tahun) 18% wanita Indonesia telah mengalami menopause dengan segala akibat serta dampak yang menyertainya (Depkes RI, 2012). Berdasarkan hasil studi pendahuluan yang dilakukan penulis pada bulan November 2013 di Posyandu Bina Bhakti, Surakarta RW 08 jumlah penduduk 229 jiwa, tercatat ibu menopause cukup banyak 38 orang dan sisanya Wanita Usia Subur (WUS) 84 orang.

Tujuan : Memperoleh pengalaman secara nyata, meningkatkan pengetahuan dan kemampuan bagi penulis dalam memberikan asuhan kebidanan ibu menopause dengan hot flush dengan pendekatan 7 langkah Varney.

Metodologi : Laporan kasus ini menggunakan pendekatan studi kasus dengan metode deskriptif, dilaksanakan di Posyandu Bina Bhakti Surakarta pada tanggal 18 Maret - 22 Maret 2014, Subyek Ny. H pada menopause dengan hot flush dan pengumpulan data primer diantaranya diperoleh dari pemeriksaan fisik, observasi dan data sekunder diperoleh dari studi dokumentasi dan daftar kepustakaan. Hasil : Setelah diberikan asuhan kebidanan selama 5 hari maka diperoleh hasil akhir yaitu TD : 120/80 mmHg, kesadaran composmentis, N : 82 x/m, S : 365°C, R : 24x/m, Muka : tidak pucat, dan tidak kemerahan, leher : tidak kemerahan dan ibu sudah tidak merasa cemas lagi.

Kesimpulan : Penulis menemukan adanya kesenjangan antara teori dan kasus yang ada di lapangan yaitu pada interpretasi data, perencanaan dan pelaksanaan asuhan pemberian obat yaitu Vitamin B kompleks untuk mencegah depresi, vitamin E untuk memperlancar oksigen dan mengurangi rasa panas pada wajah serta leher, CTM agar ibu bisa istirahat, Klonidin yaitu utuk mengurangi tekanan darah..

Kata Kunci : Asuhan Kebidanan Ibu Menopause, Hot Flush

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID Publisher01
OrganisasiSTIKes Kusuma Husada Surakarta
Nama KontakSoqib Abu Hasan, A. Md
AlamatJl. Jaya Wijaya No.11
KotaSurakarta
DaerahKadipiro
NegaraIndonesia
Telepon+62-0271-857724
Fax+62-0271-857724
E-mail Administratorsoqib_ah@rocketmail.com
E-mail CKOstikkusuma@yahoo.com

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing : Dheny Rohmatika, S.SIT, Editor: Stikes Kusuma Husada Surakarta

Download...