Path: Top > KTI Kebidanan > 2013 C

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG HIGIENITAS BOTOL BAYI DI POSYANDU TERATAI VIII DESA GABUS ETAN NGRAMPAL SRAGEN TAHUN 2013

134/KTI/AKB/13
Gray literature from 01 / 2014-01-08 11:59:53
Oleh : IKA WENI AGUSULISTIANA_B10.145, STIKes Kusuma Husada Surakarta
Dibuat : 2013-10-07, dengan 1 file

Keyword : Pengetahuan, higienitas, botol bayi
Subjek : higienitas botol bayi

ABSTRAK

Latar Belakang : Gaya hidup yang modern yang menuntut kaum ibu untuk bekerja di luar rumah menyebabkan pemberian ASI secara langsung dari sumbernya menjadi penyulit. Menjaga kesehatan bayi dapat dilakukan melalui langkah sederhana dengan membersihkan botol susunya secara rutin dan harus menyimpan botol susu di tempat yang tepat. Hal ini memang sebuah langkah sederhana, namun mampu memberi dampak besar bagi kesehatan bayi. Studi pendahuluan yang penulis lakukan di Desa Gabus Etan Ngrampal Sragen pada tanggal 18 September 2012 dengan jumlah ibu yang memiliki balita sebanyak 43 orang, setelah peneliti melakukan wawancara terhadap 10 ibu tentang higienitas botol. Setelah dilakukan wawancara hanya 3 ibu yang mampu menjawab pertanyaan tentang higienitas botol, sedangkan 7 ibu belum bisa menjawab tentang higienitas botol

Tujuan : Untuk mengetahui tingkat pengetahuan ibu tentang higienitas botol Bayi di Posyandu Teratai VIII desa Gabus Etan Ngrampal Sragen Tahun 2013 dalam tingkat baik, cukup dan kurang.

Metode Penelitian : Desain penelitian ini menggunakan rancangan deskriptif. Penelitian ini dilakukan di Posyandu Teratai VIII desa Gabus Etan Ngrampal Sragen pada September 2012 s/d Juli 2013. Sampel dalam penelitian ini adalah 43 responden, pengambilan sampel yaitu dengan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian ini adalah kuesioner. Cara pengumpulan data berasal dari data primer dan Data Sekunder. Metode Pengolahan dan analisa menggunakan analisa univariat.

Hasil Penelitian : Tingkat pengetahuan ibu tentang higienitas botol bayi di Posyandu Teratai VIII Desa Gabus Etan Ngrampal Sragen dengan tingkat pengetahuan baik sebanyak 8 responden (18,6%), tingkat pengetahuan cukup sebanyak 26 responden (60,5%) dan tingkat pengetahuan kurang sebanyak 9 responden (20,9%)

Kesimpulan : Tingkat pengetahuan ibu tentang higienitas botol bayi di Posyandu Teratai VIII Desa Gabus Etan Ngrampal Sragen dengan tingkat pengetahuan cukup sebanyak 26 responden (60,5%).

Copyrights : Copyright (c) 2001 by STIKes Kusuma Husada Surakarta. Verbatim copying and distribution of this entire article is permitted by author in any medium, provided this notice is preserved.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID Publisher01
OrganisasiSTIKes Kusuma Husada Surakarta
Nama KontakSoqib Abu Hasan, A. Md
AlamatJl. Jaya Wijaya No.11
KotaSurakarta
DaerahKadipiro
NegaraIndonesia
Telepon+62-0271-857724
Fax+62-0271-857724
E-mail Administratorsoqib_ah@rocketmail.com
E-mail CKOstikkusuma@yahoo.com

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing : ESTRI KUSUMAWATI, SST., M.Kes, Editor: Stikes Kusuma Husada Surakarta

Download...