Path: Top > KTI Kebidanan > 2013 C

TINGKAT PENGETAHUAN MAHASISWI SEMESTER VI TENTANG PARTOGRAF DI PRODI D III KEBIDANAN STIKES KUSUMA HUSADA SURAKARTA TAHUN 2013

121/KTI/AKB/13
Gray literature from 01 / 2014-01-06 15:10:35
Oleh : DEWIRATIH NURJIHAN_B10 130, STIKes Kusuma Husada Surakarta
Dibuat : 2013-10-10, dengan 1 file

Keyword : Pengetahuan, partograf
Subjek : partograf

ABSTRAK

Latar Belakang: Berdasarkan Survey Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2007, AKI Indonesia sebesar 228 per 100.000 kelahiran hidup dan AKB Indonesia sebesar 34 per 1.000 kelahiran hidup. Bidan harus mampu memberikan asuhan sesuai dengan kebutuhan terhadap wanita yang sedang hamil, melahirkan dan post partum. Untuk memberikan asuhan yang sesuai kebutuhan tersebut diperlukan suatu alat, salah satu alat yang dapat digunakan dalam pengawasan kemajuan persalinan adalah partograf. Partograf merupakan grafik pemantauan kemajuan persalinan yang dapat menilai kondisi janin selama persalinan kala 1. Berdasarkan studi pendahuluan yang peneliti lakukan di Prodi D III Kebidanan pada tanggal 26 November 2012, jumlah mahasiswi semester V sebanyak 183 mahasiswi. Setelah dilakukan wawancara kepada 8 mahasiswi didapatkan hasil 3 mahasiswi sudah mengetahui tentang partograf sedangkan 5 mahasiswi kurang mengetahui tentang partograf.

Tujuan Penelitian: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan mahasiswi semester V tentang partograf di Prodi D III Kebidanan STIKes Kusuma Husada Surakarta.

Metode Penelitian: Jenis penelitian deskriptif kuantitatif, teknik pengambilan sampel dengan Simple random sampling dengan jumlah responden 37 mahasiswi, instrumen penelitian menggunakan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya teknik analisa data dengan analisa univariat menggunakan distribusi frekuensi.

Hasil Penelitian: Hasil penelitian terhadap 37 mahasiswi semester VI tentang partograf di Prodi D III Kebidanan STIKes Kusuma Husada Surakarta diperoleh hasil yang memiliki pengetahuan berkategori baik sebanyak 11 responden (29,8%), pengetahuan cukup sebanyak 21 responden (56,7%) dan pengetahuan kurang sebanyak 5 responden (13,5%).

Simpulan: Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswi semester VI tentang partograf di Prodi D III Kebidanan STIKes Kusuma Husada Surakarta mempunyai pengetahuan yang cukup tentang partograf yaitu sebanyak 21 responden (56,7%). Faktor faktor yang mempengaruhi yaitu pendidikan, media massa/ informasi, sosial budaya dan ekonomi, lingkungan, pengalaman dan usia.

Copyrights : Copyright (c) 2001 by STIKes Kusuma Husada Surakarta. Verbatim copying and distribution of this entire article is permitted by author in any medium, provided this notice is preserved.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID Publisher01
OrganisasiSTIKes Kusuma Husada Surakarta
Nama KontakSoqib Abu Hasan, A. Md
AlamatJl. Jaya Wijaya No.11
KotaSurakarta
DaerahKadipiro
NegaraIndonesia
Telepon+62-0271-857724
Fax+62-0271-857724
E-mail Administratorsoqib_ah@rocketmail.com
E-mail CKOstikkusuma@yahoo.com

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing : AMBARSARI, SST, Editor: Stikes Kusuma Husada Surakarta

Download...