Path: Top > KTI Kebidanan > 2013 C

Tingkat pengetahuan ibu yang mempunyai bayi usia 9-11 bulan tentang imunisasi campak di posyandu desa pereng mojogedang karanganyar

166/KTI/AKB/13
Gray literature from 01 / 2014-01-09 11:34:23
Oleh : Wulan Iswantari B10179, STIKes Kusuma Husada Surakarta
Dibuat : 2013-11-25, dengan 1 file

Keyword : Pengetahuan, Ibu, Bayi, dan Imunisasi Campak
Subjek : Imunisasi Campak

Abstrak

Latar Belakang : Berdasarkan laporan Direktorat Jenderal Pengendalian Penyakit & Penyehatan Lingkungan (Dirjen PP&PL) DepKes RI tahun 2009, pada tahun 2008 masih terdapat banyak kasus campak diseluruh provinsi di Indonesia. Kejadian Luar Biasa (KLB) campak masih sering terjadi di Indonesia. Pada tahun 2008, beberapa KLB terjadi terutama pada daerah dengan cakupan imunisasi campak yang rendah, misalnya di Bangka Belitung terjadi 6 kali KLB, di Jawa Barat 31 kali KLB, Jawa Tengah 12 kali KLB dan Jawa Timur 32 kali KLB. Campak adalah penyakit virus akut yang disebabkan oleh virus campak. Penyakit ini sangat infeksius, menular sejak awal masa prodromal sampai lebih kurang 4 hari setelah munculnya ruam. Infeksi disebarkaan lewat udara (airborne). Imunisasi campak untuk mencegah anak tidak tertular penyakit campak atau sering disebut penyakit tampek yang disebabkan oleh virus morbili.

Tujuan Penelitian : untuk mengetahui tingkat pengetahuan ibu yang mempunyai bayi usia 9 s/d 11 bulan tentang imunisasi campak di Posyandu desa Pereng, Mojogedang, Karanganyar dalam tingkat baik, cukup, kurang.

Metode Penelitian : jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di Posyandu desa Pereng, Mojogedang, Karanganyar, pada tanggal 10 Maret s/d 15 April 2013. Dalam penelitian ini jumlah populasi sebanyak 60 ibu, dengan jumlah sampel 60 responden, dengan tehnik pengambilan sampel sampling jenuh. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner, variabel yang digunakan untuk penelitian ini adalah variabel tunggal.

Hasil Penelitian : Tingkat pengetahuan ibu yang mempunyai bayi usia 9 s/d 11 bulan tentang imunisasi campak di Posyandu Desa Pereng, Mojogedang, Karanganyar tahun 2013 pada kategori baik sebanyak 10 responden (16,7%), kategori cukup 40 responden (66,6%), kategori kurang 10 responden (16,7%).

Kesimpulan : Tingkat pengetahuan ibu yang mempunyai bayi usia 9 s/d 11 bulan tentang imunisasi campak di desa Pereng, Mojogedang, Karanganyar terbanyak pada kategori cukup yaitu sebanyak 40 responden (66,6%).

Copyrights : Copyright (c) 2001 by STIKes Kusuma Husada Surakarta. Verbatim copying and distribution of this entire article is permitted by author in any medium, provided this notice is preserved.

Beri Komentar ?#(0) | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID Publisher01
OrganisasiSTIKes Kusuma Husada Surakarta
Nama KontakSoqib Abu Hasan, A. Md
AlamatJl. Jaya Wijaya No.11
KotaSurakarta
DaerahKadipiro
NegaraIndonesia
Telepon+62-0271-857724
Fax+62-0271-857724
E-mail Administratorsoqib_ah@rocketmail.com
E-mail CKOstikkusuma@yahoo.com

Print ...

Kontributor...

  • Pembimbing : Erlyn Hapsari, SST, Editor: Stikes Kusuma Husada Surakarta

Download...